Memberikan Kinerja yang Baik, PT. Putera Perkasa Abadi Kembali Raih Kontrak Kerjasama dengan Bukit Asam

Muara Enim – Kontraktor Tambang Putera Perkasa Abadi kembali menjalin kontrak kerjasama dengan Bukit Asam. Pada perjanjian ini PPA dipercaya untuk melakukan kerjasama dalam bentuk penyewaan alat-alat berat dengan Bukit Asam. Berdasarkan kontrak yang sudah disepakati, PPA akan menyewakan alat berat sebanyak 7 fleet excavator PC 1250 dengan periode kerjasama hingga 2026.

Penandatanganan kerjasama ini dilakukan di Muara Enim Sumatra Selatan pada Rabu 9 Maret 2022. Penandatanganan MoU dilakukan oleh Joko Triraharjo selaku Direktur Operasional dan PTBA oleh Venpri Sagara selaku Kepala Teknik Tambang (KTT) Bukit Asam.

“Kami Putera Perkasa Abadi sangat bersyukur atas terjalinnya kontrak kerjasama antara pihak kami dengan Bukit Asam. Hal ini membuktikan bahwa keseriusan dan kerja keras kami bersama dengan tim dilapangan terbukti memberikan output yang maksimal sehingga dipercaya kembali untuk melakukan kontrak kerjasama dengan Bukit Asam”. Ujar Joko Triraharjo dalam sambutannya.

PPA pada awal Januari 2022 telah mendapat kontrak PA2B sebanyak 16 unit HD785, dan 2 unit GD825 dan dalam kontrak kedua yang terjalin, PPA akan menyewakan alat berat sebanyak 7 fleet excavator PC 1250.

Kontrak kedua Bersama Bukit Asam kali ini memiliki nilai kerjasama yang lebih tinggi dengan nilai mencapai…. Pihak Bukit Asam kemudian memaparkan apresiasinya terhadap kinerja yang dilakukan oleh PPA. (ini masih bingung sebutin angkanya atau nggak, atau ada opsi narasi lain agar terlihat perkembangan PPA di perjanjian kali ini lebih baik dan nilai perjanjiannya lebih besar)

“Kami sangat senang dengan hasil kerja dari tim PPA pada kontrak sebelumnya, tim PPA bekerja dengan cepat, efektif, dan juga tepat waktu. Berangkat dari sanalah kami kemudian memutuskan untuk kembali menggunakan jasa PPA dalam menangani proyek batubara dari Bukit Asam”. Ucap Venpri Sagara selaku Kepala Teknik Tambang (KTT) Bukit Asam.

Tidak hanya PPA dan Bukit Asam, proyek ini juga turut melibatkan United Tractors dengan bentuk kerjasama dari segi perawatan alat-alat berat. Pihak United Tractors juga memberikan respon positif atas penandatanganan kerjasama ini.

Kerja sama ini sendiri merupakan bentuk nyata dari tagline Safe and Strong Operational Performance, dimana PPA selalu mengedepankan kinerja yang maksimal, cepat, dan produktivitas yang tinggi. Oleh karenanya PPA mendapatkan kepercayaan dari berbagai pihak karena konsistensinya dalam menjaga performa kerja yang baik.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published.