Pelepasan Tim Indonesia Garuda Mine Rescue Bertanding di MERC 2023 Australia

Inspektur Jenderal KESDM/Plt. Direktur Jenderal Mineral & Batubara Bambang Suswantono, Direktur Teknik & Lingkungan Mineral & Batubara/Kepala Instruktur Tambang Sunindyo Suryo Herdadi, Wakil Presiden Direktur PPA Ardi Tjoa, Direktur HCGA PPA Teguh Sapto Subroto, dan Direktur Finance PPA Sujoko Martin melepas Indonesia Garuda Mine Rescue yang akan bertanding pada Mining Emergency Response Competition ke 13 di Australia, 24-26 November 2023 mendatang. 

Tim akan berangkat dari Indonesia pada 18 November 2023 dan melanjutkan latihan pada 20-22 November 2023 di Australia. Acara akan resmi dibuka pada 23 November 2023 dan kompetisi akan dimulai pada 24-26 November 2023 di Langley Park, Perth, West Australia. Tim akan berkompetisi dengan 18 tim dari berbagai perusahaan tambang di dunia, termasuk dua perusahaan tambang terbesar di dunia Rio Tinto dan BHP. 

Pada acara pelepasan ini Bambang Suswanto memberikan arahan identitas tim sebagai perwakilan Indonesia dan pentingnya kekompakan saat menghadapi lawan-lawan yang kuat.

“Kalian adalah duta bangsa, perwakilan tim-tim Rescue di Indonesia. Saya melihat kekompakan, persiapan secara teknis dan skill sudah cukup bagus dan luar biasa. Di setiap kesempatan melawan tim yang tangguh-tangguh, kita jangan meremehkan siapa lawan kita, tapi bagaimana kita menyiapkan diri untuk memberikan yang terbaik. Modalnya itu kekompakan, persatuan dan kesatuan,” ucap Bambang Suswanto saat memberikan arahan.

Bambang juga kemudian memotivasi anggota agar terus semangat, terus belajar, dan memberikan upaya terbaiknya saat berkompetisi di 7 skenario yang akan dilombakan yaitu Confined Space Rescue, ERT Readiness, Fire Fighting, First Aid, Hazmat, Road Crash Rescue, dan Vertical Rescue.

“Semangat, semangat, semangat. Tidak ada kalimat mengeluh, yang ada bagaimana tujuan tercapai dengan segala daya upaya… Segala sesuatu yang kita pelajari tidak akan sia-sia, tidak ada ilmu yang sia-sia. Jadi terus gali kemampuan yang Anda miliki untuk bekal di kemudian hari.” ucap Bambang memberi motivasi.  

“Saya ucapkan selamat bertanding. Tetap jaga perilaku, perbuatan dan nama baik Indonesia. Semoga bisa menjadi juara,” ucap Bambang. 

Senada dengan Bambang, Direktur HCGA PPA Teguh Sapto Subroto juga menyampaikan pesan agar Tim memberikan yang terbaik. 

“Jangan lupa berdoa, terus lakukan yang terbaik, jadi apapun hasilnya, kita tahu itu yang terbaik,” ucap Teguh menutup acara. 

Garuda Mine Rescue! Fighting Spirit! Rock & Roll!

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published.